Wednesday, November 23, 2016

Cara Root Lenovo K4 Note Menggunakan Kingroot

Cara root Lenovo K4 Note - Lenovo merupakan perusahaan smartphone yang membawa segudang inovasi terbaru. Smartphone yang kali ini kita bahas adalah Lenovo K4 Note, smartphone ini menjadi penerus tipe sebelumnya yaitu Lenovo K3 Note. Dengan harga sekitar Rp 2.500.000-anda akan mendapatkan sebuah smartphone dan sebuah VR glass lho 👍.(Beli Lenovo di Lazada.co.id)

Untuk dapur pacu yang dimiliki oleh Lenovo K4 Note ini terbilang bagus, karena memiliki chipset Mediatek MT6753, CPU Octa-core 1.3 Ghz Cortex-A53, GPU Mali-T720MP3 dan RAM sebesar 3 GB. Dengan spesifikasi yang dimiliki Lenovo K4 Note ini, mampu untuk menjalankan game HD seperti Kritika, Evilbane, dll.

Di bagian desain, Lenovo K4 Note ini memiliki desain yang cukup menarik. Dengan layar 5.5 inchi, tipe layar IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors, resolusi FHD atau 1080 x 1920 pixel dan kerapatan sebesar ~401 ppi membuat smartphone ini tampil menarik. Oh iyah, layarnya sudah menggunakan Corning Gorilla Glass 3 yaa.

Untuk bagian kamera, Lenovo K4 Note ini memiliki 13 MP,f/2.2, phase detection autofocus, dual-LED (dual tone) flash untuk kamera primary. Untuk fitur kameranya seperti Geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama ada di smartphone ini. Sedangkan untuk kamera secondary hanya 5 MP. Untuk kualitas video, smartphone ini memberikan kualitas sebesar 1080p@30fps.

Untuk konetikvitas, Lenovo K4 Note ini sudah memiliki jaringan 4G LTE Cat4 150/50 Mbps, serta memiliki baterai sebesar 3300mAh membuat smartphone ini cocok untuk kalian yang hobi untuk bermain game, ataupun hanya sekedar browsing, karena memiliki baterai yang besar, RAM yang besar dan sudah 4G.

Setelah membaca tentang Spesifikasi Lenovo K4 Note kita akan masuk dalam topik utama yaitu tentang Cara Melakukan Root Pada Lenovo K4 Note. Seperti biasa penulis menghimbau untuk selalu melakukan back-up terlebih dahulu sebelum mencoba tutorial Root Android kali ini, guna mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan seperti bootlop atau lainnya serta penulis tidak bertanggung jawab akan hal tersebut.

Lenovo K4 Note + VR Glass

Bahan-bahan yang diperlukan :
Tutorial Root Lenovo K4 Note Tanpa PC
  1. Unduh Aplikasi Kingroot diatas.
  2. Untuk install pastikan untuk mengaktifkan perizinan pemasangan aplikasi dari sumber yang tidak diketahui, caranya adalah masuk ke pengaturan -> keamanan -> centang "Sumber tidak dikenal".
  3. Setelah itu barulah kita bisa untuk menginstall aplikasi Kingroot.
  4. Selanjutnya klik tombol "Try To Root", tunggu hingga proses selesai.
  5. Selesai, Lenovo K4 Note berhasil melakukan root.
  6. Untuk buktinya, install root checker di google play.
(Video) Tutorial Root Lenovo K4 Note Tanpa PC


Monday, November 21, 2016

Cara Mudah Root Coolpad Note 3 Tanpa PC

Cara Root Coolpad Note 3 - Flagship coolpad ini termasuk kategori yang cukup untuk dipasar smartphone indonesia ini. Coolpad sudah mengeluarkan banyak jenis smartphone salah satunya adalah versi Coolpad Note 3. Coolpad Note 3 sendiri merupakan smartphone yang dijual pada bulan Oktober 2015 dengan harga Rp 1.800.000. 

Dengan harga segitu anda sudah mendapatkan smartphone dengan kemampuan Chipset Mediatek MT6753, CPU Octa-core 1.3 GHz Cortex-A53, GPU Mali-T720MP3 dan RAM 3GB yang membuat Coolpad Note 3 ini mampu menjalankan game yang cukup berat.

Di bidang desain, coolpad note 3 ini memiliki desain yang cukup menarik dibagian belakang. Bagian belakang coolpad memiliki lengkungan yang memanjakan pengguna dalam menggengam smartphone ini. Coolpad note 3 ini memiliki layar bertipe IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors. Serta layar sebesar 5.5 inchi yang memiliki resolusi HD atau 720 x 1280 pixel dengan kerapatan layar ~267 ppi.

Di bidang kamera, Coolpad Note 3 ini memiliki kamera primary sebesar 13 MP dengan resolusi 4128 x 3096 pixel, dilengkapi dengan autofocus dan LED flash. Fitur-fitur yang terdapat di kamera primary coolpad note 3 antara lain Geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama. Video yang mampu ditangkap oleh coolpad note 3 sebesar 1080p@30fps, dan kemare sekunder sebesar 5MP.

Untuk konektivitas, Coolpad Note 3 ini sudah memiliki jaringan 4G LTE Cat4 150/50 Mbps, serta memiliki baterai sebesar 3000mAh. Smartphone ini cocok untuk kalian yang hobi untuk bermain game, ataupun hanya sekedar browsing, karena memiliki baterai yang besar, RAM yang besar dan sudah 4G.

Setelah membaca tentang Spesifikasi Coolpad Note 3 kita akan masuk dalam topik utama yaitu tentang Cara Melakukan Root Pada Coolpad Note 3. Seperti biasa penulis menghimbau untuk selalu melakukan back-up terlebih dahulu sebelum mencoba tutorial Root Android kali ini, guna mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan seperti bootlop atau lainnya serta penulis tidak bertanggung jawab akan hal tersebut.

Coolpad Note 3

Bahan-bahan yang diperlukan :
Tutorial Root Coolpad Note 3 Tanpa PC

  1. Unduh Aplikasi Kingroot diatas.
  2. Untuk install pastikan untuk mengaktifkan perizinan pemasangan aplikasi dari sumber yang tidak diketahui, caranya adalah masuk ke pengaturan -> keamanan -> centang "Sumber tidak dikenal".
  3. Setelah itu barulah kita bisa untuk menginstall aplikasi Kingroot.
  4. Selanjutnya klik tombol "Try To Root", tunggu hingga proses selesai.
  5. Selesai, Coolpad Note 3 berhasil melakukan root.
  6. Untuk buktinya, install root checker di google play.
(Video) Tutorial Root Coolpad Note 3 Tanpa PC


Tuesday, March 8, 2016

Cara Mudah Root dan TWRP Lenovo A6010

Root dan TWRP Lenovo A6010 - Sebelumnya saya sudah share cara root pada smartphone tersebut. Tetapi banyak yang komentar bahwa gagal untuk melakukan root jadi saya memutuskan untuk menulis ulang artikel yang berjudul "Cara Root dan TWRP Lenovo A6010", saya meminta maaf atas kesalahan pada artikel sebelumnya. Nah pada kesempatan kali ini saya akan membagikan Cara Root Melalui TWRP Lenovo A6010. Caranya cukup panjang, jadi tolong perhatikan setiap step pada tutorial berikut ini.

Seperti biasa penulis menghimbau untuk selalu melakukan back-up terlebih dahulu sebelum mencoba tutorial Root Android kali ini, guna mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan seperti bootlop atau lainnya serta penulis tidak bertanggung jawab akan hal tersebut.


Bahan-bahan yang diperlukan :
TWRP Lenovo A6010 Disini
Adb driver twrp Disini
Update SuperSU Disini

Tutorial Pasang CWM/TWRP Recovery Lenovo A6010
  1. Setelah mengunduh bahan-bahan yang terdapat di atas, pindahkan TWRP Lenovo dan Update SuperSU ke memori eksternal atau sdcard Lenovo A6010
  2. Ekstrak Adb driver twrp yang nantinya terdapat 3 buah file yaitu minimal_adb_fastboot_v1.1.3_setup.exe, PdaNetA4182.exe, recovery.img
  3. Hubungkan perangkat Lenovo A6010 anda ke pc atau laptop menggunakan kabel data
  4. Kemudian install PdaNetA4182.exe
  5. Selanjutnya install minimal_adb_fastboot_v1.1.3_setup.exe
  6. Jika sudah, sekarang lihat pada local disk C:\Program Files\ apakah sudah ada folder yang bernama "minimal_adb_fastboot"
  7. Setelah itu pindahkan file recovery.img tadi ke dalam folder "minimal_adb_fastboot" yang berada pada local disk C:\Program Files
  8. Lepaskan kabel data 
  9. Masuk ke pengaturan telepon lalu klik pada build number sebanyak 7 kali hingga muncul "you are a developer"
  10. Lalu pilih back/kembali, lihat di menu seting apakah sudah terdapat menu opsi ({}) Developer options
  11. Jika belum muncul ulangi lagi. Kalau sudah muncul ({}) menu Developer optionsnya, kemudian buka menu tersebut lalu aktifkan USB DEBUGGING 
  12. Selanjutnya matikan hp Lenovo A6010 dengan cara menekan secara bersamaan tombol power + volume down. Akan muncul tampilan logo lenovo dan stuck di logo lenovo dan tulisan china
  13. Lalu sambungkan kembali hp Lenovo A6010 ke pc atau laptop. Jalankan tools minimal adb fastboot
  14. Kemudian Ketik perintah " adb device " nanti akan muncul script
  15. Lalu ketik perintah " fastboot boot recovery.img "
  16. Kalau succes akan ada dialog di minimal adb oke!! bla bla bla dan hp Lenovo A6010 kemudian akan reboot lalu otomatis masuk ke recovery/twrp mode.
  17. Kalau sudah di menu TWRP langsung Backup boot - recovery - system - data
  18. Kalau sudah di backup, kemudian install/flash TWRP Lenovo A6010 yang sudah disimpan di memori eksternal/sdcard. karena twrp yang di falsh menggunakan minimal adb sifatnya hanya sementara, kalau hp kamu sudah di reboot bakal balik lagi ke stock recovery. 

Tutorial Rooting Lenovo A6010
  • Pastikan anda sudah memindahkan file Update SuperSU.zip ke memori eksternal/sdcard anda
  • Flash menggunakan TWRP
  • Selesai

Thursday, March 3, 2016

Cara Mudah Root Samsung Galaxy V Tanpa PC

Cara Root Samsung Galaxy V - Jikalau Samsung dikenal sebagai sebuah produsen smartphone yang sering merilis sebuah smartphone dengan harga yang cukup mahal, lain halnya dengan Samsung Galaxy V ini merupakan smartphone terbaru dari Samsung yang memiliki harga terjangkau, hanya dengan cukup membayar 1 jt rupiah anda sudah mendapatkan smartphone keluaran samsung tersebut. Meski masih di bekali dengan sistem operasi Android v4.4.2 Kitkat.

Dengan desain seperti pada smartphone lainnya, Samsung Galaxy V ini memiliki dimensi 121.4 mm x 62.9 mm x 10.7 mm dengan ukuran berat mencapai 123 g. Sedangkan untuk layar masih menggunakan layar sebesar 4 inci dengan resolusi 480 x 800 pixel bertipe 121.4 mm x 62.9 mm x 10.7 mm yang memiliki hingga 16 juta warna dan memiliki kerapatan layar ~233 ppi pixel density.

Untuk CPU Samsung Galaxy V ini dipersenjatai single-core 1.2 GHz ARM Cortex-A7 ditambahkan dengan Chipset Spreadtrum SC6815 dan GPU Mali-400. Meskipun terbilang kurang tetapi smartphone ini mampu untuk menjalakan aplikasi game yang cukup seperti Clash Of Clash, atau game terbaru dari Supercell yaitu Clash Royale.

Untuk di bidang kamera Samsung Galaxy V ini memiliki Primary kamera  3.15 MP dengan resolusi mencapai 2048 x 1536 pixels dengan dilengkapi oleh fitur LED flash, Geo – tagging. Sedangkan untuk video smartphone ini memiliki ukuran 480p@24fps dan Secondary camera VGA.

Masalah internetan smartphone ini masih menggunakan jaringan data HSDPA 21 Mbps, HSUPA 5.76 Mbps, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot, Bluetooth v4.2 with A2DP, USB microUSB v2.0 dan untuk kapasitas baterai terbilang sesuai dengan spesifikasinya yaitu 1500 mAh bertipe Li-Ion.

Setelah membaca tentang Spesifikasi Samsung Galaxy V kita akan masuk dalam topik utama yaitu tentang Cara Melakukan Root Pada Samsung Galaxy V. Seperti biasa penulis menghimbau untuk selalu melakukan back-up terlebih dahulu sebelum mencoba tutorial Root Android kali ini, guna mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan seperti bootlop atau lainnya serta penulis tidak bertanggung jawab akan hal tersebut.


Bahan-bahan yang diperlukan :
Tutorial Root Samsung Galaxy V
  1. Unduh aplikasi 360 Root, lalu install pada perangkat Samsung Galaxy V
  2. Nyalakan koneksi internet seperti Wi-fi atau jaringan data yang mendukung minimal 3G/H+, dan pastikkan batertai minimal 50 persen
  3. Jalankan aplikasi 360 Root yang telah anda install, lalu geser ke kenan hingga muncul menu utama
  4. Klik lingkaran putih untuk melakukan proses rooting
  5. Tunggu beberapa saat, dan lingkaran akan berubah seperti aplikasi DU Speed booster yang menandakan bahwa Samsung Galaxy V berhasil melakukan root

Friday, February 26, 2016

Cara Mudah Root dan TWRP Infinix Android One X510 Hot 2

Cara Root Infinix Android One X510 Hot 2 - Smartphone yang memiliki harga yang sangat murah tetapi dibekali dengan spesifikasi yang sangat bagus. Infinix Hot Note 2 ini sedang ramai-ramainya di indonesia, karena smartphone ini sudah sangat baik dalam hal spesifikasi. Jarang sekali anda menemukan smartphone harga 1.3 jt dengan spesifikasi RAM 2 GB, Memori internal 16 GB dan masih banyak lagi keunggulannya.

Dari segi desain Infinix Android One X510 Hot 2 ini memiliki tampilan yang menarik dengan memiliki beberapa jenis warna. Layar yang disediakan pada smartphone ini adalah 5 inci beresolusi gambar HD 720 x 1280 bertipe IPS (in plane switching) dengan kerapatan layar 294 ppi.

Untuk masalah spesifikasi, smartphone dengan harga 1.3 jt ini memberikan spesifikasi yang tergolong tinggi. Memiliki prosessor empat inti 1.3 Ghz Cortex-A7 ditambahkan dengan chipset MediaTek MT6582 dan GPU Mali 400MP2 yang sangat baik dalam menunjang berbagai aplikasi berat.

Untuk OS Androidnya sendiri Infinix X510 Hot 2 ini sudah menggunakan OS Lollipop v5.1.1 dilengkapi dengan RAM 2 GB yang kuat untuk menampung berbagai aplikasi dalam kegiatan multitasking.

Untuk kamera, infinix Android One X510 Hot 2 ini dilengkapi dengan kamera bagian belakang beresolusi 8 MP, 3264 x 2448-pixels dengan fitur pelengkap HDR, panorama, autofocus, Geo tagging camera with LED flash untuk memberikan hasil terbaik dalam memfoto. Sedangkan untuk video hanya mencapai HD 720p dan bagian kamera depan dilengkapi dengan kamera beresolusi 2 MP.

Untuk di bidang konektivitas Infinix X510 Hot 2 ini belum menggunakan 4G, masih dengan kecepatan tertinggi adalah HSPA 21/5.67 Mbps, Wi-fi, Bluetoot, dan USB. Untuk kekuatan baterainya sendiri terbilang cukup dengan harga yang sangat murah ini sekitar 2200 mAh bertipe Li-ion.

Setelah membaca tentang Spesifikasi Infinix Android One X510 Hot 2 kita akan masuk dalam topik utama yaitu tentang Cara Melakukan Root Pada Infinix Android One X510 Hot 2. Seperti biasa penulis menghimbau untuk selalu melakukan back-up terlebih dahulu sebelum mencoba tutorial Root Android kali ini, guna mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan seperti bootlop atau lainnya serta penulis tidak bertanggung jawab akan hal tersebut.



Bahan-bahan yang diperlukan :

Tutorial Pasang CWM/TWRP Recovery Infinix Hot 2
  1. Install Driver yang cocok dengan pc atau laptop anda
  2. Ekstrak semua pada file bahan
  3. Pindahkan file root ke SDCard
  4. Aktifkan mode USB debugging pada perangkat Infinix Hot 2
  5. Matikan perangkat Infinix Hot 2
  6. Buka dan jalankan flashtool pada folder SP-Flash-Tool-v5.1532.00
  7. Pilih scatter-loading, pilih file MT6580_Android_scatter.txt
  8. Selanjutnya tekan tombol download
  9. Hubungkan perangkat Infinix Hot 2 ke pc atau laptop anda menggunakan USB
  10. Tunggu sampai proses selesai dan keluar checklist lingkaran hijau
  11. Selesai

*Jangan nyalakan HH, untuk langsung masuk ke proses root Infinix Hot 2

Tutorial Root Infinix Hot 2
  1. Masuk ke mode CWM recovery/TWRP dengan menekan tombol volume up + power
  2. Pilih install > root.zip
  3. Swipe untuk melakukan proses install
  4. Tunggu hingga selesai dan melakukan reboot
  5. Selesai, anda akan menemukan SuperSU pada app drawer anda

Tuesday, February 23, 2016

Cara Mudah Root Evercoss Winner Y Ultra


Cara Root Evercoss Winner Y Ultra - Lagi nyari smartphone murah dengan spesifikasi yang baik? Sepertinya anda tepat karena membaca artikel kali ini. Karena saya akan membahas tentang smartphone murah dan berkulitas yaitu Evercoss Winner Y Ultra, dengan harga 1,2 jt anda akan mendapatkan smartphone dengan RAM 2 GB, kapasitas memori internal 16 GB, Layar 5 inci, dan masih banyak lagi. Berikut ini merupakan Review Dari Evercoss Winner Y Ultra.

Mulai dari desain, Evercoss Winner Y Ultra ini memiliki desain yang cukup baik hanya saja pada bagian belakang terbilang cukup licin jadi jika tidak hati-hati akan mudah jatuh. Pada bagian layar seperti yang sudah saya sebutkan bahwa smartphone ini memiliki layar sebesar 5 inci, bertipe IPS capacitive touchscreen yang dapat mencapai hingga 16 jt warna, dengan resolusi 480×854 pixels dan memiliki proteksi layar Hard Glass Screen.

Smartphone Evercoss Winner Y Ultra juga dipersenjatai dengan prosessor quad core ARM-Cortex-A7 1.2Ghz ditambah dengan chipset Spreadtrum SC7731 dan GPU Mali-400M yang cukup baik untuk memperlancar serta smartphone ini memiliki kapasitas RAM yang cukup besar yaitu 2 GB, sangat baik dalam kegiatan multi tasking.

Kamera belakang memiliki ukuran 8 PM, dengan resolusi 3264 x 2448-pixels dilengkapi dengan fitur autofocus dan LED flash. Untuk kamera depan memiliki kapasitas 2 MP sedangkan untuk video 720p@30fps. Anda tidak perlu takut karena memori internal yang disediakan oleh Evercoss Winner Y Ultra cukup besar yaitu 16 GB dan dapat ditambah dengan memori eksternal bertipe microSD hingga 32 GB.

Untuk masalah konetivitas masih kurang karena belum memiliki jaringan 4G dan masih menggunakan HSPA 21/5.67 Mbps, tetapi smartphone ini memiliki jaringan wifi, bluetooth, GPS, dan microUSB. Untuk masalah baterai terbilang cukup dengan ukuran 2100 mAh.

Setelah membaca tentang Spesifikasi Evercoss Winner Y Ultra kita akan masuk dalam topik utama yaitu tentang Cara Melakukan Root Pada Evercoss Winner Y Ultra. Seperti biasa penulis menghimbau untuk selalu melakukan back-up terlebih dahulu sebelum mencoba tutorial Root Android kali ini, guna mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan seperti bootlop atau lainnya serta penulis tidak bertanggung jawab akan hal tersebut.

Bahan-bahan yang diperlukan :
Tutorial Root Evercoss Winner Y Ultra Tanpa PC
  1. Unduh aplikasi Kingroot yang sudah disediakan diatas
  2. Untuk install pastikan untuk mengaktifkan perizinan pemasangan aplikasi dari sumber yang tidak diketahui, caranya adalah masuk ke pengaturan -> keamanan -> centang "Sumber tidak dikenal"
  3. Setelah itu barulah kita bisa untuk menginstall aplikasi Kingroot
  4. Selanjutnya klik tombol "Try To Root"
  5. Tunggu hingga proses selesai
  6. Selesai, Evercoss Winner Y Ultra berhasil melakukan root
  7. Untuk buktinya, install root checker di google play

Monday, February 22, 2016

Cara Mudah Root Acer Iconia Tab A500 ICS v4.0


Cara Mudah Root Acer Iconia Tab A500- Acer Iconia A500 merupakan salah jenis TAB yang berasal dari salah satu produsen smartphone terkemuka di indonesia yaitu Acer. Perangkat ini merupakan salah satu dari seri tablet Iconia yang dibuat oleh Acer. Jenis Tab ini memiliki desain yang desain yang menarik dengan ukuran sebesar 260 x 177 x 13.3 mm serta berat hingga 730 g

Acer Iconia Tab A500 ini memiliki layar yang cukup besar berukuran 10.1 inci bertipe LCD capacitive touchscrenn yang mencapai warna hingga 256K. Acer Iconia Tab A500 juga memiliki resolusi HD dengan ukuran 800 x 1280 pixles dengan kerapatan ~149 ppi pixels dan memiliki fitur multitouch Acer UI.

Tab ini juga dipersenjatai dengan OS yang sudah upgrade hingga Ice Cream Sandwich atau Android OS v4.0 selain itu juga menggunakan prosessor Dual-core 1.0 GHz Cortex-A9 di lengkapi juga oleh chipset Nvidia Tegra 2 T20 dan GPU ULP GeForce yang menunjang untuk penggunaan aplikasi yang stabil dan cukup baik.

Acer Iconia Tab A500 memiliki 2 versi, yaitu yang memiliki ukuran memori internal 16 GB atau 32 GB, dan dapat ditambahkan pada memori eksternal bertipe microSD yang dapat mencapai hingga 32 GB. Selain itu Acer Iconia Tab A500 memiliki RAM sebesar 1 GB.

Tab Acer Iconia A500 ini tidak memiliki konektivitas melalui jaringan data SIM, tetapi tidak perlu khawatir karena Tab ini memiliki jaringan melalui Wifi, dilengkapi oleh blutooth, GPS dan USB bertipe microUSB v2.0. Acer Iconia A500 ini memiliki kapasitas baterai yang cukup besar yaitu berukuran 3260 mAh bertipe Non-removable Li-Po.

Setelah membaca tentang Spesifikasi Acer Iconia Tab A500 kita akan masuk dalam topik utama yaitu tentang Cara Melakukan Root Pada Acer Iconia Tab A500. Seperti biasa penulis menghimbau untuk selalu melakukan back-up terlebih dahulu sebelum mencoba tutorial Root Android kali ini, guna mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan seperti bootlop atau lainnya serta penulis tidak bertanggung jawab akan hal tersebut.

Bahan-bahan yang diperlukan :

Tutorial Root Acer Iconia Tab A500
  1. Pastikkan tablet sudah melakukan upgrade hingga ICS atau android OS v4.0
  2. Ekstrak ICS_rooting_A5xx.zip dimana saja
  3. Selanjutnya aktifkan mode USB debugging pada perangkat Acer Iconia Tab A500
  4. Sambungkan Tab Iconia A500 ke komputer atau laptop
  5. Setelah itu buka folder ICS_rooting, hasil ekstrak ICS_rooting_A5xx.zip
  6. Klik "runit-win.bat" untuk komputer windows atau "runit-linux.sh" untuk komputer linux
  7. Selanjutnya install SuperUser Apk Disini